Kita bekerja dengan mengutamakan kejujuran dan prinsip kehati-hatian, sesuai dengan kode etik perusahaan.
Kita saling memahami dan bersama-sama membangun hubungan yang kokoh dengan pihak internal dan eksternal berlandaskan saling menghormati.
Kita tanggap terhadap kebutuhan pihak internal dan eksternal, dan memenuhinya dengan upaya terbaik dan tepat waktu.
Kita selalu berpikir inovatif untuk meningkatkan cara kita bekerja, membuatnya lebih mudah, lebih baik, dan lebih cepat.
Kita menaruh perhatian dan menghargai nasabah, rekan kerja, masyarakat, investor, dan regulator.
Kita memberikan layanan prima kepada nasabah dan menghasilkan kinerja yang optimal dalam pekerjaan sehari-hari.
Kami mengerjakan hal – hal yang benar dan dilakukan dengan cara yang benar. Kami berdedikasi untuk memberi nilai positif kepada para stakeholders dengan selalu menerapkan pendekatan secara etis di keseharian kami. Speak-up sudah menjadi budaya kami.
Kami mendukung keberagaman dan inklusivitas. Lingkungan kerja yang baik adalah dimana setiap karyawan diterima dan mereka merasa aman pada saat mencapai potensi terbaik mereka. PermataBankers dapat bebas mengekspresikan diri dan bangga atas mereka sendiri.
Keberagaman dan inklusivitas merupakan elemen yang esensial untuk perkembangan kami. Semakin beragam karyawan kami, semakin kaya akan ide, kreativitas, dan inovasi.
Kami adalah satu keluarga besar, tidak hanya internal tetapi dengan semua stakeholders.
Saat Anda bergabung bersama kami, kita akan menjadi mitra yang selalu menjaga hubungan baik satu dengan yang lain. Anda akan menjadi bagian dari komunitas yang kerja samanya tidak dibatasi oleh dinding ruang kerja. Semua berawal sebagai rekan kerja atau mitra bisnis, yang pada akhirnya dapat menjadi sahabat atau bahkan keluarga.
Mudah, cepat, dan dapat diandalkan. Tiga hal yang menjadi mantra kami untuk selalu bersikap responsif. Perubahan dunia yang serba tidak pasti dan rumit, mendorong kami untuk membekali PermataBankers agar selalu siap dalam merespon segala tantangan. Tidak ada jalan keluar lain kecuali menghadapinya.
Dalam berinovasi kami selalu fokus kepada kebutuhan Nasabah. Kami berinovasi untuk menciptakan layanan yang sesuai dan memadai kebutuhan setiap Nasabah kami.
Inovasi kami selalu tergerak dari perubahan permintaan dan kebutuhan Nasabah. Dengan Nasabah yang selalu berevolusi, Permata Bank berusaha untuk senantiasa semangat, memiliki sifat ingin tahu, dan haus akan kemajuan agar dapat bertransformasi dalam memenuhi kebutuhan Nasabah. Perubahan adalah bagian dari kami.
Kepedulian membuat pekerjaan menjadi sebuah misi. Ketika apa yang kita lakukan membuat orang lain tersenyum, senang, dan bahagia, maka hidup kita menjadi lebih bernilai. Kami mengajak PermataBankers untuk menunjukkan kepedulian terutama melalui program CSR kami, yaitu PermataHati.
Menjadi baik saja tidaklah cukup. Untuk menjadi bank pilihan kita harus memberikan usaha lebih, dengan cara membina relasi dan menciptakan nilai berharga bagi para stakeholder. Kami siap mengupayakan segala usaha, untuk memberikan solusi atas tantangan yang timbul. Hal ini dilakukan secara terus menerus dan menjadi sikap PermataBankers.
Kebijakan Privasi
Privasi adalah hal penting bagi para pengunjung website PermataBank, karena itulah PermataBank bertekad untuk melindungi privasi para pengunjung website PermataBank. Anda dapat menelusuri hampir semua website PermataBank tanpa terlebih dahulu wajib menyampaikan informasi pribadi apapun juga. Namun demikian, ada kalanya Anda diminta untuk memberikan informasi tertentu agar PermataBank dapat memberikan layanan yang Anda minta. Pernyataan privasi dalam website ini dibuat untuk membantu para pengunjung memahami jenis informasi apa yang dikumpulkan dari website PermataBank, dan bagaimana PermataBank menangani informasi yang diperoleh.
PermataBank adalah pemilik tunggal dari semua informasi yang terkumpul pada website ini. PermataBank tidak akan menjual, berbagi, atau menyewakan informasi dalam website ini kepada orang/pihak lain dengan cara yang bertentangan dengan apa yang diungkapkan dalam pernyataan ini.
Bila mengakses website PermataBank, mungkin saja Anda akan mendapatkan informasi dalam bentuk "cookie" pada komputer Anda, sehingga PermataBank dapat mengenali Anda bila Anda mengunjungi lagi website PermataBank dikemudian hari. Cookies adalah arsip teks berukuran kecil yang ditransfer oleh website ke situs hard disk pengunjung ketika dia browsing di website. PermataBank tidak memanfaatkan cookies untuk mengumpulkan informasi pribadi seperti nama atau alamat e-mail seseorang, karenanya setiap informasi yang dikumpulkan dari penggunaan cookies akan disusun berdasarkan himpunan anonim. PermataBank hanya memanfaatkan cookies untuk mengukur efektifitas kehadiran online PermataBank, misalnya dengan mengidentifikasi pengulangan pengunjung ke website PermataBank dan menentukan jalur yang diambil pengunjung pada website PermataBank, sehingga PermataBank dapat menyesuaikan website ini untuk memenuhi minat Anda. Jika Anda tidak ingin menerima cookies, atau ingin diberitahu bila cookies tersebut ditempatkan, Anda dapat mengatur browser web Anda untuk melakukannya, jika browserweb itu mendukungnya.
PermataBank akan senantiasa berupaya untuk menjaga keamanan informasi pribadi Anda dan melindunginya terhadap manipulasi, pemalsuan, akses dan pengungkapan yang tidak bertanggungjawab. PermataBank juga akan berupaya agar informasi itu tetap akurat.
Website ini dapat memuat links ke situs lainnya. Mohon disadari bahwa PermataBank tidak bertanggung jawab untuk praktek privasi dari situs lainnya. PermataBank sangat menganjurkan kepada para pengguna website PermataBank untuk membaca pernyataan privasi dari setiap situs yang mengumpulkan informasi pribadi. Pernyataan privasi pada website ini hanya berlaku sepenuhnya untuk informasi yang dikumpulkan oleh website ini saja.
PermataBank berhak untuk sewaktu-waktu mengubah pernyataan pada website ini. PermataBank menganjurkan kepada para pengunjung website ini untuk sekali-sekali membaca lagi pernyataan privasi dan mempelajari sejumlah praktek privasi yang baru atau perubahan kebijasanaan PermataBank.
Syarat dan Ketentuan
Penggunaan website ini dan isinya disediakan untuk kenyamanan Anda. Informasi pada website ini disediakan untuk Anda tanpa jaminan jenis apapun, baik tersurat maupun tersirat, termasuk tetapi tidak terbatas pada jaminan atas barang dan/atau produk jasa layak dagang, keselarasan untuk maksud tertentu, promosi atas suatu produk dengan tidak melanggar aturan.
Informasi pada website ini mungkin menyertakan petunjuk teknis yang tidak/kurang akurat serta kekeliruan tipografi. PermataBank berhak untuk setiap saat melakukan perbaikan dan/atau perubahan pada informasi dalam website ini dengan cara bagaimanapun juga, tanpa pemberitahuan sebelumnya.
PermataBank tidak bertanggung jawab atas segala bentuk kerugian baik materiil maupun non-materiil, yang mungkin akan diderita oleh siapapun dan pihak manapun juga, sebagai akibat langsung maupun tidak langsung dari penggunaan informasi dalam website ini baik sebagian maupun seluruhnya.
Untuk kenyamanan Anda, PermataBank dapat menyertakan links ke situs-situs lainnya di internet yang dimiliki dan/atau dioperasikan oleh pihak manapun juga. Harap dicatat bahwa situs yang terkait itu tidak berada di bawah pengendalian PermataBank, oleh karenanya PermataBank sama sekali tidak bertanggung jawab terhadap isi dari situs-situs tersebut.