Skip to main content

6 Barang Terlaris di Marketplace yang Jadi Incaran Milenial

Sep 23, 2021
3 Menit

Membuka bisnis online di marketplace menjadi salah satu solusi di tengah keadaan ekonomi yang tidak pasti ini. Terlebih, membangun bisnis online tidak membutuhkan modal sebesar bisnis konvensional. Bisnis juga bisa dijalankan oleh siapa saja, mulai dari mahasiswa hingga ibu rumah tangga.

Namun, sebelum membuka bisnis online di marketplace, Anda harus tahu pangsa pasarnya. Misalnya, tujuan pasar Anda adalah generasi milenial yang sudah mulai memiliki penghasilan tetap sehingga berpotensi menjadi pelanggan setia. Anda juga harus tahu barang terlaris di marketplace yang menjadi incaran milenial. Supaya bisnis online Anda tepat sasaran, ini dia enam barang terlaris di marketplace yang jadi incaran milenial!

Perlengkapan Bayi dan Anak 
Banyak generasi millenials yang sudah berumah tangga sekaligus pekerja kantoran. Biasanya, saat mereka bekerja, anak-anak dititipkan ke daycare atau sekolah, namun selama pandemi ini baik sekolah atau bekerja harus dilakukan di rumah. Karena semua aktivitas dilakukan di rumah, salah satu barang terlaris di marketplace adalah perlengkapan bayi dan anak-anak. Untuk bayi, biasanya yang dibeli adalah baby bouncer, termometer, hingga baby car seat. Sedangkan untuk anak-anak adalah mainan, alat mewarnai, dan lain-lain.

Aksesoris dan Perhiasan 
Meski kegiatan di luar rumah berkurang, justru barang terlaris di marketplace adalah aksesoris dan perhiasan. Mulai dari jewelry, ikat pinggang, dompet, tas, sepatu hingga jam tangan justru banyak dibeli oleh generasi milenial. Alasannya, belanja aksesoris dan perhiasan menjadi retail therapy bagi mereka yang suntuk di rumah. Apalagi beberapa merchant banyak memberikan diskon untuk pelanggan yang berbelanja online. 

Peralatan Olahraga 
Tak bisa dipungkiri, selama masa Work From Home (WFH), aktivitas fisik menjadi menurun. Dari yang biasanya naik-turun tangga kantor, pergi ke kantin, atau jalan dari halte busway ke kantor, sekarang hanya duduk di depan laptop saja. Sadar akan kurangnya aktivitas fisik, banyak milenial yang memilih untuk membeli peralatan olahraga sehingga bisa digunakan untuk workout di rumah. Mitos berat badan naik selama pandemi pun bisa ditumpas dengan peralatan olahraga yang dibeli di marketplace.

Skincare dan Makeup
Justru di masa pandemi ini banyak milenial yang memanfaatkannya untuk melakukan perawatan. Apalagi saat beraktivitas di luar rumah wajib memakai masker, muncullah masalah kulit baru yakni breakout. Jangan heran kalau skincare menjadi salah satu barang terlaris di marketplace. Selain skincare, barang terlaris di marketplace lainnya adalah makeup. Makeup transfer proof banyak diincar karena tidak menempel pada masker atau face shield yang digunakan selama pergi keluar rumah. 

Perangkat Kerja 
Barang terlaris di marketplace berikutnya adalah perangkat kerja. Dahulu, kantor menyediakan perangkat kerja yang menunjang produktivitas seperti komputer atau laptop. Namun, karena harus WFH, mau tak mau kita harus membeli sendiri perangkat kerja seperti laptop, headphone untuk online meeting, hingga meja dan kursi bekerja. Semua perangkat kerja ini dibeli untuk menunjang kenyamanan bekerja di rumah.

Makanan dan Minuman 
Selama WFH, tanpa sadar kebiasaan mengemil jadi lebih tinggi sehingga meningkatkan pembelian makanan dan minuman di marketplace. Selain itu, banyak juga milenial yang jadi lebih sering memasak di rumah karena khawatir membeli makanan di luar. Itulah kenapa makanan seperti frozen food laris manis diborong. Selain makanan, minuman sehat seperti jus detoks pun juga dibeli untuk meningkatkan imun tubuh demi melawan virus COVID-19.

Apakah Anda sering belanja di marketplace? Jika Anda menginginkan kemudahan berbelanja online, PermataKartuKredit hadir dengan produk terbaru, yakni PermataShoppingCard. PermataShoppingCard memberikan benefit bagi nasabah yang suka berbelanja online, mulai dari cashback 5% tiap belanja online dan program cicilan 0% hingga 12 bulan! Jadi, tunggu apa lagi? Ini saatnya Anda mendapatkan PermataShoppingCard sekarang!

Kartu Paling Pas untuk Belanja Online Sampai Puas

Permata Shopping Card

Tetap Eksis dengan Budget Minimalis

Permata ME Credit

Aspirasi Untuk Kamu

...

Pemberitahuan Privasi

...

Syarat dan Ketentuan