Skip to main content

7 Cara Meningkatkan Imun Tubuh Agar Tetap Sehat & Produktif

Oct 11, 2021
4 Menit

Dalam masa pandemi COVID-19 seperti sekarang, tindakan pencegahan sehari-hari seperti sering mencuci tangan dan memakai masker 2 lapis menjadi sangat penting dilakukan. Selain itu, Anda juga perlu meningkatkan sistem kekebalan dengan beberapa cara lain yang juga tidak kalah penting. Berikut 7 cara meningkatkan imun tubuh agar tetap sehat dan produktif yang perlu Anda tahu.

Rutin Berjemur di Pagi Hari
Cara meningkatkan imun tubuh yang pertama adalah rutin berjemur di pagi hari. Sinar matahari sudah terbukti membantu tubuh memproduksi vitamin D yang sangat penting untuk kesehatan. Manfaat sinar matahari juga tidak hanya terbatas pada vitamin D. 

Sinar matahari juga memberi energi pada sel-T yang memainkan peran sentral dalam kekebalan tubuh. Tingkat cahaya biru yang rendah dalam sinar matahari membuat sel-T bergerak lebih cepat. 

Sel-T sendiri perlu bergerak untuk melakukan pekerjaannya, yaitu mencapai tempat infeksi dan mengatur respons. Anda bisa rutin berjemur di pagi hari selama 10-15 menit sekitar jam 10 pagi.

Makan Sehat dan Bernutrisi
Selanjutnya, Anda juga harus membiasakan diri untuk makan sehat dan bernutrisi. Nutrisi yang Anda dapatkan dari makanan, khususnya makanan nabati seperti buah-buahan, sayuran, dan rempah-rempah sangat penting untuk menjaga agar sistem kekebalan tubuh.

Sebagian besar makanan nabati memiliki sifat antivirus dan antimikroba yang membantu tubuh melawan infeksi, seperti bawang putih dan bawang merah. Di samping sayur-sayuran, pastikan juga untuk konsumsi berbagai makanan dengan nutrisi lain seperti karbohidrat, protein, lemak, vitamin, serat, mineral, dan sebagainya. 

Rajin Olahraga
Aktif berolahraga adalah cara yang ampuh untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh Anda. Olahraga menyebabkan antibodi dan sel darah putih tubuh bersirkulasi lebih cepat, membuatnya mungkin dapat mendeteksi dan membasmi virus lebih cepat. 

Cara meningkatkan imun tubuh satu ini juga bermanfaat menurunkan hormon stres yang mengurangi kemungkinan jatuh sakit. Efek olahraga juga diketahui mungkin secara langsung relevan dengan memerangi virus. Anda perlu berolahraga setidaknya lima hari seminggu untuk menekan risiko terkena flu. Sebaiknya lakukan olahraga yang ringan 30-60 menit.

Lakukan Hal yang Membuat Diri Bahagia
Beberapa penelitian telah menunjukkan bahwa menjadi lebih bahagia dapat mendukung sistem kekebalan yang kuat. Hal ini akan berdampak baik bagi kesehatan secara keseluruhan serta membuat kemampuan untuk melawan infeksi atau penyakit jadi lebih efektif. Cara meningkatkan imun tubuh ini bisa Anda lakukan misalnya dengan kembali melakukan hobi, me time, atau menyaksikan acara yang menghibur.

Tetap Bersosialisasi dengan Aman 
Salah satu masalah selama pandemi adalah bahwa cara lama bersosialisasi tidak bisa diterapkan saat ini. Mengingat pertemuan dengan lebih banyak orang lebih berisiko untuk terkena virus, Anda harus menerapkan kegiatan bersosialisasi dengan aman.

Caranya bisa dengan melakukan video call atau acara virtual bersama teman dan keluarga. Anda juga bisa melakukan banyak hal yang biasanya dilakukan secara pribadi menjadi virtual, seperti kelas yoga dan olahraga, konseling, kelas memasak, pesta ulang tahun, dan sebagainya.

Istirahat yang Cukup
Tubuh Anda melakukan healing dan regenerasi saat Anda tidur, membuat tidur yang cukup penting untuk respons kekebalan yang sehat. Lebih khusus lagi, tidur adalah waktu ketika tubuh Anda memproduksi dan mendistribusikan sel-sel kekebalan utama seperti sitokin (sejenis protein yang dapat melawan peradangan), sel-T (sejenis sel darah putih yang mengatur respons kekebalan), dan interleukin 12 (sitokin proinflamasi).

Ketika Anda tidak cukup tidur, sistem kekebalan akan menjadi kurang mampu mempertahankan tubuh dari penyerang berbahaya dan membuat Anda lebih mungkin untuk sakit. Dibandingkan orang dewasa sehat yang tidak memiliki masalah tidur, orang dewasa sehat dengan insomnia lebih rentan terhadap flu bahkan setelah divaksinasi.

Tetap Taat dengan Protokol Kesehatan
Cara meningkatkan imun tubuh yang terakhir adalah tetap taat dengan protokol kesehatan. Risiko penularan COVID-19 tanpa menerapkan 3M bisa mencapai 100%. Rutin mencuci tangan menurunkan risiko tertular sebesar 35%, memakai masker bedah mengurangi risiko tertular hingga 70%, dan menjaga jarak 1 meter mengurangi risiko tertular sebesar 85%. 

Selain menerapkan protokol kesehatan, sebaiknya Anda jangan keluar rumah jika tidak perlu. Jika Anda ingin memenuhi kebutuhan gaya hidup dan keuangan, Anda bisa memanfaatkan aplikasi PermataMobile X.

Aplikasi mobile banking dengan berbagai fitur bank ini adalah sebuah terobosan digital bankingdari PermataBank. Ratusan fitur dalam satu aplikasi mobile banking ini bisa menyederhanakan segala transaksi perbankan yang ingin Anda lakukan. Jadi, sekarang Anda bisa melakukan berbagai urusan perbankan dengan lebih mudah dan nyaman.

Cara daftar m-banking ini pun sangat mudah, terutama jika Anda telah memiliki rekening tabungan atau kartu kredit PermataBank. Anda hanya perlu download PermataMobile X melalui App Store atau Play Store dan ikuti petunjuk registrasinya. Untuk petunjuk lebih lengkap tentang cara daftar m banking PermataMobile X bisa Anda cek di sini .

Itulah tadi beberapa cara meningkatkan imun tubuh yang perlu Anda ketahui. Semoga bermanfaat!

Permata ME

Permata Net

Aspirasi Untuk Kamu

...

Pemberitahuan Privasi

...

Syarat dan Ketentuan