Skip to main content

Cara Belanja Cerdas ala Shopalogic untuk Keuanganmu Tahun Ini

Nov 07, 2019
3 Menit

Ketika pengeluaran sudah tak terkendali, ada baiknya mulai tahun ini kamu memiliki perencanaan keuangan yang lebih baik. Yuk, simak cara cerdik ala shopalogic agar resolusi belanjamu bisa berjalan dengan lancar dan menyenangkan berikut ini.

Menata Ulang Isi Lemari Pakaian

Pakaian adalah gudang uang tersembunyi. Pakaian lama yang masih bagus bisa kamu gunakan lagi, atau bisa juga dijual untuk tambahan ketika membeli barang baru yang diinginkan.

Be Your Own Chef

Banyak masakan ala rumahan yang mudah untuk dibuat sesuai dengan kemampuan masakmu. Kamu juga bisa menentukan berapa budget yang akan dikeluarkan.Terapkan cara ini selama weekdays untuk menghindari diri dari kejenuhan makan yang itu-itu saja sambil menjaga isi dompetmu.

Siapkan Budget Khusus Shopping

Shopping memang menyenangkan, bahkan sampai bisa lupa diri. Kamu bisa menyiasatinya dengan mengalokasikan uang untuk budget shopping bulanan dan konsisten dalam menggunakannya.

Pintar Melihat Diskon, Cashback, dan Promo Lainnya

Kamu bisa cari informasi berbagai diskon di setiap merchant atau promo menarik dari bank tertentu serta outlet lainnya melalui media sosial. Tapi, jangan sampai diskon membuatmu lupa diri, ya.

Bijak Gunakan Kartu Kredit

Kartu kredit memudahkanmu berbelanja sekaligus berhemat, seperti PermataShopping Card. Kartu kredit ini memberikan keuntungan seperti cashback, potongan harga di merchant atau outlet tertentu, hingga cicilan ringan. Jadi tinggal kamu yang harus pintar berbelanja dengan bijak. Saatnya jadi Shopalogic sesungguhnya!

Kartu Paling Pas untuk Belanja Online Sampai Puas

Permata Shopping Card

Satu Kartu untuk Semua Kebutuhan Liburanmu

Permata Reward Card

Aspirasi Untuk Kamu

01 OCT 2019 | KONVENSIONAL ASPIRASI MASA DEPAN

Melakukan Perencanaan Keuangan Masa Depan

13 JUL 2019 | KONVENSIONAL ASPIRASI MASA DEPAN

Tunaikan Mimpi untuk Nikmati Hidup

...

Pemberitahuan Privasi

...

Syarat dan Ketentuan