Skip to main content

Mengenal Digital Banking, Layanan Perbankan yang Sedang Marak di Indonesia

Jul 29, 2022
4 Menit

Kini ada banyak sekali layanan yang disediakan oleh pihak perbankan. Salah satu contoh layanan perbankan yang tengah marak di Indonesia adalah layanan digital banking. Layanan ini akan memungkinkan Anda melakukan transaksi secara digital dengan berbagai kemudahan yang diberikan. Yuk, kenali lebih lanjut terkait dengan layanan perbankan yang sedang marak di Indonesia berikut ini!

Apa Itu Digital Banking?
Secara singkat, layanan digital banking merupakan bentuk lebih luas dari online atau mobile banking. Digital banking merupakan segala aktivitas perbankan yang dilakukan melalui internet. Dengan digital banking, nasabah dapat mengakses data perbankan melalui desktop, mobile maupun ATM.

Jenis Layanan Digital Banking
Jenis layanan perbankan sendiri ada begitu banyak jenisnya, mulai dari mobile banking, internet banking, phone banking, hingga SMS banking. Berikut penjelasan mengenai setiap jenis layanan digital banking yang perlu Anda ketahui.

  1. Mobile Banking
    Mobile banking merupakan layanan perbankan yang bisa langsung diakses dengan menggunakan aplikasi smartphone. Tingkat kecanggihan dari layanan ini dapat dibilang sangat tinggi karena nasabah dapat langsung melakukan transaksi dengan menggunakan aplikasi di ponsel cerdasnya masing-masing.
  2. Internet Banking
    Baik melalui browser yang ada pada komputer maupun smartphone, Anda bisa memanfaatkan fitur internet banking. Kecanggihannya bersaing dengan mobile banking. Hanya saja sebagai ganti mengunduh aplikasi, Anda perlu mengakses URL tertentu untuk menikmati layanan ini. 
  3. Phone Banking
    Phone banking merupakan layanan perbankan yang dapat dilakukan oleh nasabah dengan menggunakan telepon yang Anda miliki. Jadi, Anda dapat menghubungi contact center bank dan berinteraksi secara otomatis dengan staf khusus atau program yang tersedia, sehingga nasabah dapat menjalankan transaksi sesuai dengan kebutuhan yang dimilikinya.
  4. SMS Banking
    SMS banking merupakan layanan transaksi perbankan yang dapat diakses oleh nasabah dengan menggunakan fitur SMS dari telepon selulernya. Biasanya nasabah perlu mengetik suatu perintah tertentu dan mengirimkannya pada nomor tujuan yang ditentukan bank untuk bisa bertransaksi.

PermataMobile X, Terobosan Digital Banking dari PermataBank
PermataBank sendiri memiliki layanan perbankan dalam bentuk digital banking yang disebut sebagai PermataMobile X. PermataMobile X ini merupakan aplikasi mobile banking yang disediakan untuk para nasabah PermataBank, sehingga Anda dapat bertransaksi dengan menikmati berbagai fitur yang disediakan.

Dengan menggunakan layanan dari PermataMobile X, Anda akan memperoleh banyak sekali keuntungan dari ratusan fitur yang ditawarkan. Mulai dari proses pengecekan mutasi yang sangat mudah untuk seluruh akun yang bisa dicek hingga 12 bulan, pembukaan rekening, pengajuan pinjaman KTA, pengajuan kartu kredit, membayar dengan QR Pay, melakukan isi ulang, melakukan top up, dan masih banyak lagi.

Yuk, download PermataMobile X sekarang dari App Store atau Play Store agar Anda segera bisa menikmati kemudahan transaksi perbankan yang ditawarkan!

Permata ME

Permata Net

Aspirasi Untuk Kamu

...

Pemberitahuan Privasi

...

Syarat dan Ketentuan