Lompat ke isi utama

How to Sign Up for Permata ME: A Complete Guide

Oct 07, 2024
4 Menit

Di zaman digital yang serba cepat seperti sekarang, aplikasi mobile banking akan sangat membantu karena kamu bisa mengurus rekening sekaligus bertransaksi di mana saja tanpa harus ke bank. Soalnya, kamu cukup pakai smartphone dan jaringan internet! Makanya, Permata ME hadir dengan ratusan fitur dalam satu genggaman buat mempermudah. Tapi, bagaimana cara daftarnya? Jangan khawatir, langkah-langkahnya sama sekali tidak ribet, kok!

Download Aplikasi Permata ME
Sebelum daftar akun Permata ME, kamu perlu download aplikasinya dulu! Lalu, pastikan kamu mendapatkan aplikasi Permata ME dari sumber resmi seperti Google Play Store untuk smartphone Android atau App Store untuk smartphone iOS. Pastikan kamu memiliki nomor rekening tabungan atau kartu kredit di Permata Bank. Kalau belum punya, kamu bisa melakukan pembukaan rekening terlebih dahulu.

Baca RIPLAY dan Syarat Ketentuan
Pilih “Daftar User ID”. Silakan baca Ringkasan Informasi Produk dan Layanan serta Syarat dan Ketentuan terlebih dahulu. Setujui kemudian lanjutkan ke tahapan berikutnya.

Pilih Opsi Pendaftaran 
Kalau sudah, berikutnya kamu akan menemukan dua opsi pendaftaran, yaitu dengan nomor rekening atau kartu kredit. Pilih pilih salah satu opsi dan masukkan nomornya. Pastikan tidak ada angka yang salah ketik sebelum maju ke tahap berikutnya, ya!

Masukkan PIN dan Captcha
Untuk tujuan keamanan, kamu harus meng-input PIN dan kode captcha. Ketik PIN yang biasa kamu gunakan untuk bertransaksi lalu lanjutkan dengan captcha. Terus, jangan lupa cek kembali agar tidak ada detail yang salah.

Verifikasi Nomor Handphone dan Email
Syarat berikutnya untuk mendaftar Permata ME adalah kamu harus punya nomor handphone dan alamat email yang aktif. Jadi, ketika diminta, masukkanlah nomor dan alamat yang kamu punya. 

Buat User ID dan Password
Habis selesai verifikasi nomor handphone dan email, berikutnya kamu harus membuat User ID dan password agar bisa log in ke aplikasi Permata ME. Buatlah rangkaian angka dan huruf yang bermakna dan kuat agar kamu bisa mengingatnya dengan baik. Tapi, hindari menyertakan informasi sensitif dalam User ID dan password kamu, seperti tanggal lahir dan nomor telepon.

Buat Mobile PIN
Setelah membuat User ID dan password yang kuat, sekarang kamu perlu membuat Mobile PIN untuk keperluan verifikasi transaksi di Permata ME. Sama seperti tips pada poin sebelumnya, jangan menggunakan tanggal lahir dan nomor handphone sebagai PIN. Lalu, hindari menggunakan angka berulang (contoh: 000000) dan angka berurutan (contoh: 123456) agar aman.

Lakukan Verifikasi Biometrik
Tinggal selangkah lagi, akun Permata ME kamu akan aktif! Terakhir, kamu perlu menjalani proses verifikasi wajah dengan mengikuti instruksi yang tertera di layar smartphone kamu. Agar tahap ini lancar, pastikan kamu sudah melepas aksesoris yang menutupi wajah seperti kacamata, masker, dan topi sebelum memulai verifikasi. Terus, cek kembali apakah kamera depan smartphone kamu bekerja dengan baik.

Gimana? Ternyata cara daftar Permata ME tidak sulit, kan? Kalau kamu menyelesaikan kedelapan tahap di atas dengan lancar, akun kamu bisa langsung digunakan setelah registrasi berhasil! Jadi, kamu akan segera mendapatkan akses ke ratusan fitur transaksi dalam satu aplikasi, deh. Yuk, download aplikasinya sekarang transaksi  ini itu di mana saja jadi lebih praktis!

Permata ME

Permata Net

Aspiration for You

18 SEP 2024 | CAREER NEWS

Women and the Digital Era

01 AUG 2024 | CONVENTIONAL NEWS

Various Tutorials for Permata ME

...

Privacy Policy

...

Terms of Use